Senin, 29 Maret 2010

Tentang Prancis

Anda memimpikan pelayanan kesehatan terbaik di dunia? Tengoklah Prancis. Di sana, bukan pasien yang mendatangi dokter, tapi sebaliknya dokterlah yang mendatangi pasien, seperti yang tergambar dalam film “Sicko” besutan Michael Moore.
Apa lagi sih yang menarik dari negeri kiblat mode dunia ini? Silakan lacak lebih jauh di blog tentangperancis.com. Blog ini membahas hal-hal menarik seputar Perancis, khususnya yang berkaitan dengan ekspatriasi, pendidikan, dan hidup di sana.
Anda yang berencana untuk bekerja, melanjutkan pendidikan, atau bahkan menetap di negeri Marianne yang bersemboyan “Liberte, Egalite, Fraternite” ini, bolehlah untuk melihat-lihatnya terlebih dahulu melalui blog ini.

Info : http://tentangperancis.com


Sumber : PC Mild

Minggu, 28 Maret 2010

Norton 360 4.0 Beta

Akhirnya, Norton 2010 resmi mendarat juga di Indonesia. Seperti apakah fitur baru dan perbedaan yang di usungnya? David Hall, Consumer Product Marketing Manager Symantec member penjelasan, salah satu yang diandalkan di Norton 2010 ini adalah teknologi bernama Quorum.

Quorum adalah teknologi berbasis reputasi terbaru dari Norton. Teknologi ini tidak menggunakan system signature seperti versi sebelumnyasehingga lebih bisa mengidentifikasi malware-malware tebaru di dunia maya. Dengan Quorum yang telah di kembangkan dalam kurun waktu 3 tahun ini, keunikan sebuah malware dapat teridentifikasi. Quorum dapat melacak berbagai file dan  aplikasi.

Norton 360 merupakan versi paling komplit dibandingkan jajaran produk keamanan computer Norton, seperti Norton Antivirus (NAV) atau Norton Internet Security (NIS). Norton 360 v4.0 ini juga mencakup fitur, seperti PC Tuneup, backup file online, Smart Start-Up Manager (untuk mempercepat waktu start up), dan juga Sonar 2 untuk mendeteksi yabg tidak berbasis signature. Versi beta-nya bias di-download gratis di situs Norton.  



Sumber : PC Mild

Senin, 22 Maret 2010

Sony, Intel dan Logitech Akan Bergabung Bersama Membangun Google TV

Nampaknya Google telah berhasil menarik produsen-produsen Hardware terkemuka dunia untuk menyukseskan fasilitas Google TV. Android-based TV box akan didukung oleh para produsen hardware terkemuaka dunia.

Seperti yang dilansir KabarIT electronista, Sony, Intel dan Logitech akan bersama mendukung program Google TV. Sony akan memasok perangkat keras seperti televisi. Intel akan memasok chip Intel Atom dan membantu insinyur perangkat lunak. Sedangkan Logitech akan mendukung dengan menyediakan perangkat kontrol seperti remote dan keyboard.

Google akan menggunakan Chrome sebagai web androidnya, juga dengan Crome OSnya untuk mendukung program ini. Antar muka akan menggunakan Flash dan akan terhubung dengan Youtube.

Karena menggunakan platform terbuka, Sony tidak akan eksklusif. Tujuannya adalah untuk mendorong pencarian App Android telah memainkan peran dalam smartphone. Namun, nampaknya Sony akan menjadi yang paling ambisius dalam proyek ini, tidak hanya diskrit hardware tapi bahkan Sony membuat BRAVIA TV-nya dengan built-in Google TV.

Belum ada kejelasan secara resmi kapan tanggal peluncuran program ini. Namun dari informasi yang beredar, program ini akan rampung dalam beberapa bulan kedepan.



Sumber : Kabar IT

Minggu, 21 Maret 2010

Komputasi Modern

Kata  “komputer” pertama kali di perdengarkan kepada public pada tahun 1613, hal ini mengacu pada perhitungan aritmatika dan kata “komputer” digunakan dalam pengertian itu sampai pertengahan abad ke-20. Dari akhir abad ke-19 dan seterusnya.Berkembanganya komputer akhirnya makna komputer menjadi sebuah mesin yang melakukan komputasi. Sejarah komputer modern dimulai dengan dua teknologi yang terpisah- perhitungan otomatis dan dapat di program-tapi tidak ada satu perangkat pun yang dapat dikatakan sebagai komputer, karena sebagian penerapan yang tidak konsisten istilah tersebut. Contoh-contoh awal perangkat penghitung mekanis termasuk sempoa (yang berasal dari sekitar 150-100 SM).  Seorang pahlawan dari Alexandria (sekitar 10-70 AD) membangun sebuah teater mekanis yang diadakan bermain berlangsung 10 menit dan dioperasikan oleh sebuah sistem yang kompleks dengan tali dan drum yang dipakai sebagai sarana untuk memutuskan bagian dari mekanisme. Ini adalah inti dari programmability.

Salah satu tokoh yang sangat mempengaruhi perkembangan komputasi modern adalah John von Neumann (1903-1957), Beliau adalah ilmuan yang meletakkan dasar-dasar komputer modern.Von Neumann telah menjadi ilmuwan besar abad 21. Von Neumann memberikan berbagai sumbangsih dalam bidang matematika, teori kuantum, game theory, fisika nuklir, dan ilmu komputer  yang di salurkan melalui karya-karyanya . Beliau juga merupakan salah satu ilmuwan yang terkait dalam pembuatan bom atom di Los Alamos pada Perang Dunia II lalu.
 
Sejarah singkat dari perjalanan hidup dari Von Neumann , dilahirkan di Budapest, Hungaria pada 28 Desember 1903 dengan nama Neumann Janos. Dia adalah anak pertama dari pasangan Neumann Miksa dan Kann Margit.Nama keluarga diletakkan di depan nama asli. Sehingga dalam bahasa Inggris, nama orang tuanya menjadi Max Neumann. Pada saat Max Neumann memperoleh gelar, maka namanya berubah menjadi Von Neumann. Setelah bergelar doktor dalam ilmu hukum, dia menjadi pengacara untuk sebuah bank. Pada tahun 1903, Budapest merupakan  tempat lahirnya para manusia genius dari bidang sains, penulis, seniman dan musisi.
Von Neumann belajar berbagai tempat dan beberapa tempatnya di Berlin dan Zurich. Di tempat itu beliau mendapatkan diploma pada bidang teknik kimia pada tahun 1926. Pada tahun yang sama dia mendapatkan gelar doktor pada bidang matematika dari Universitas Budapest. Keahlian Von Neumann terletak pada bidang teori game yang melahirkan konsep seluler automata, teknologi bom atom, dan komputasi modern yang kemudian melahirkan komputer. Kegeniusannya dalam bidang matematika telah terlihat semenjak kecil dengan mampu melakukan pembagian bilangan delapan digit (angka) di dalam kepalanya.
Beliau pernah mengajar di Berlin dan Hamburg, Von Neumann pindah ke Amerika pada tahun 1930 dan bekerja di Universitas Princeton pada saat yang bersamaan Von Neumann menjadi salah satu pendiri Institute for Advanced Studies.



Von Neumann sangat tertarik pada hidrodinamika dan kesulitan penyelesaian persamaan diferensial parsial nonlinier yang digunakan, Von Neumann kemudian beralih dalam bidang komputasi. Von Neumann menjadi seorang konsultan pada pengembangan komputer ENIAC, dia merancang konsep arsitektur komputer yang masih dipakai sampai sekarang. Arsitektur Von Nuemann adalah seperangkat komputer dengan program yang tersimpan (program dan data disimpan pada memori) dengan pengendali pusat, I/O, dan memori.
Berikut ini beberapa contoh komputasi modern sampai dengan lahirnya ENIAC :
  •  Konrad Zuse’s electromechanical “Z mesin”.Z3 (1941) sebuah mesin pertama menampilkan biner aritmatika, termasuk aritmatika floating point dan ukuran programmability. Pada tahun 1998, Z3 operasional pertama di dunia komputer itu di anggap sebagai Turing lengkap.
  •  Berikutnya Non-programmable Atanasoff-Berry Computer  yang di temukan pada tahun 1941 alat ini menggunakan tabung hampa berdasarkan perhitungan, angka biner, dan regeneratif memori kapasitor.Penggunaan memori regeneratif diperbolehkan untuk menjadi jauh lebih seragam (berukuran meja besar atau meja kerja).
  • Selanjutnya komputer Colossus ditemukan pada tahun 1943, berkemampuan untuk membatasi kemampuan program pada alat ini menunjukkan bahwa perangkat menggunakan ribuan tabung dapat digunakan lebih baik dan elektronik reprogrammable.Komputer ini digunakan untuk memecahkan kode perang Jerman.
  •  The Harvard Mark I ditemukan pada 1944, mempunyai skala besar, merupakan komputer elektromekanis dengan programmability terbatas.
  • Lalu lahirlah US Army’s Ballistic Research Laboratory ENIAC ditemukan pada tahun 1946, komputer ini digunakan unutk menghitung desimal aritmatika dan biasanya disebut sebagai tujuan umum pertama komputer elektronik  (ENIAC merupaka generasi yang sudah sangat berkembang di zamannya sejak komputer pertama Konrad Zuse ’s Z3 yang ditemukan padatahun 1941).
 





Sumber : http://phenomenalsite.co.cc/?p=46

Senin, 15 Maret 2010

Facebook Chat Berahli ke XMPP

Facebook, situs jejaring social terpopuler saat ini, telah mengikuti rencana mereka untuk menambahkan dukungan ke XMPP/Jabber, yakni protokol standar Instant Messaging (IM) terbuka, untuk Facebook chat yang mereka miliki. 

Rencana ini, awalnya pada tahun 2008, namun hanya sedikit yang mengetahui hal ini saat pengembangan berlangsung. Sementara itu, berbagai pengembang aplikasi IM telah membuat sejumlah plugin dan ekstension untuk dapat mendungkung Facebook chat dengan cara mereka sendiri. Namun kini, plugins tersebut sepertinya tidak lagi dibutuhkan. Jika aplikasi IM Anda telah mendukung XMPP/Jabber, maka aplikasi tersebut sudah dapat langsung terhubung ke Facebook Chat. 

Pidgin, Adium, dan Miranda, merupakan beberapa contoh aplikasi IM open source yang sudah memiliki dukungan terhapat protokol XMPP/Jabber. Petunjuk lebih lanjut mengenai cara terhubung ke Facebook Chat melalui aplikasi IM tersebut dan beberapa aplikasi IM client lainnya, sudah tersedia pada halaman tour Facebook di url http://www.facebook.com/sitetour/chat.php.



Sumber : PC Mild

Minggu, 14 Maret 2010

Linux Mint 8 KDE CE


Clement Lefebvre dan komunitas Linux Mint telah merilis versi final dari Linux Mint 8 KDE Community Editional (KDE CE). Distro ini dibuat berbasiskan Kubuntu 9.10 (Karmic Koala), dan telah dilengkapi denganLlinux Kernel 2.6.31, dan sejumlah kumpulan software terbaru yang terdapat di KDE 4.3.4. Linux Mint 8 KDE Community Edition juga telah dilengkapi dengan sejumlah peningkatan fitur di berbagai macam bagian.
Dalam catatan rilis official-nya, dijelaskan kalau Community edition kini sudah menggunakan repository sendiri, dan sekarang dapat meletakkan paket yang terdapat di main edition. Ketergantungan peket kini dapat lebih dipermudah, dan Mint tool kini dibuat lebih modular. Bagian penting lainnya, distro ini juga dapat diinstalasi dari Ubuntu, tanpa memerlukan banyak konfigurasi.
Logo yang digunakan pada Mint tools, juga telah dihilangkan untuk mempermudah distro lain menggunakan paket ini, sehingga dapat terlihat lebih professional pada distro mereka. Instalasi OEM, juga sudah dapat dijalankan dari menu boot Live-CD. Bagi pengguna yang ingin merasakan Linux Mint 8 KDE CE, dapat mendownload file iso-nya dari url http://www.linuxmint.com/download_ce.php.



Sumber : PC Mild


Senin, 08 Maret 2010

Windows 7 Sedot Energi Baterai

Beberapa waktu lalu, Microsoft melakukan penyelidikan terkait laporan konsumen yang menyebutkan Windows 7 membuat baterai laptop bermasalah. Hasilnya, Microsoft membantah masalah tersebut. Microsoft menyimpulkan, sistem operasi milik mereka telah melakukan sistemnya dengan benar. Pemberitahuan mengenai baterai itu benar adanya, karena memang baterai di laptop bermasalah itu tidak bekarja dengan batas yang telah ditentukan.
“Windows 7 telah berjalan dengan benar, peringatan baterai rusak itu memang karena baterai laptop pengguna sudah tak berfungsi dengan baik,” kata presiden divisi Windows, Steven Sinofsky. Sebelumnya, Microsoft sempat berfikir bahwa mungkin ada masalah firmware di beberapa model PC yang menyebabkan pesan kesalahan muncul.      Sinofsky menambahkan, tidak ada kasus yang ditindaklanjuti, dan menyatakan sistem sudah dengan benar mengidentifikasi baterai yang kinerjanya buruk. Sinofsky mengatakan hanya persentase kecil yang menghasilkan pesan kesalahan itu, karena sebagian besar sistem baru dengan baterai baru juga sedang menjalankan Windows 7.


Sumber : PC Mild




Minggu, 07 Maret 2010

Opera untuk iPhone

Opera siap menantang keberadaan browser Safari di iPhone. Hal ini dibuktikan di ajang Mobil World Congres 2010, Opera akan memamerkan Opera Mini bekerja untuk gadget besutan Apple tersebut.
Di ajang mobile tersebut yang digelar di Barcelona, Spanyol tersebut, para undangan dipersilakan menikmati kelincahan Opera Mini di ponsel iPhone. Diklaim, ia mampu menghemat biaya browsing hingga 90%. Sedangkan untuk kecepatan, perusahaan asal Norwegia ini mengatakan Opera Mini akan berlari 6 kali lebih keencang dibanding Safari.
“Misi Opera adalah membawa web ke seluruh dunia, dan dengan pembuatan Opera Mini di platform lain, kami selangkah lebih dekat,” ujar Jon Von Tetzchner, co-founder Opera Software. Namun, jika pengguna ingin segera mencicipinya, sepertinya harus bersabar dulu, karena ternyata Opera Mini belum tersedia bagi public. Opera harus mendapat “lampu hijau” dulu dari Apple, agar produknya tersedia di App Store.


Sumber : PC Mild

Protocol di Internet

Berikan contoh dalam penggunaan protocol di internet berikan pula perintahnya dan terangkan dari perintah tersebut.

Jawab :
  1. TCP / IP
TCP/IP (singkatan dari Transmission Control Protocol/Internet Protocol) adalah standar komunikasi data yang digunakan oleh komunitas internet dalam proses tukar menukar data dari satu komputer ke komputer lain di dalam jaringan Internet. Protokol ini tidaklah dapat berdiri sendiri, karena memang protokol ini berupa kumpulan protokol (protocol suite). Protokol ini juga merupakan protokol yang paling banyak digunakan saat ini. Data tersebut diimplementasikan dalam bentuk perangkat lunak (software) di sistem operasi. Istilah yang diberikan kepada perangkat lunak ini adalah TCP/IP stack.

  1. MIME
Multipurpose Internet Mail Extension (disingkat menjadi MIME atau mime), merujuk kepada protokol yang luas digunakan di dalam dunia Internet yang memperluas protokol SMTP (Simple Mail Transfer Protocol)(RFC 822) untuk mengizinkan beberapa data selain teks dengan pengodean ASCII, seperti videosuara, dan berkas biner, agar dapat ditransfer melalui e-mail tanpa harus mentranslasikan terlebih dahulu data-data tersebut ke dalam teks berformat ASCII. MIME merupakan bagian dari protokol HTTP, dan web browser dan server HTTP akan menggunakan MIME untuk menginterpretasikan berkas-berkas e-mail yang dikirimkan dan diterima.


  1. SMTP
SMTP (Simple Mail Transfer Protocol) merupakan salah satu protokol yang umum digunakan untuk pengiriman surat elektronik di Internet. Protokol ini dipergunakan untuk mengirimkan data dari komputer pengirim surat elektronik ke server surat elektronik penerima. Protokol ini timbul karena desain sistem surat elektronik yang mengharuskan adanya server surat elektronik yang menampung sementara sampai surat elektronik diambil oleh penerima yang berhak.
Perintahnya :
Penjelasan dari perintah di atas


  1. HTTP
Hypertext Transfer Protocol (HTTP) adalah sebuah protokol jaringan lapisan aplikasi yang digunakan untuk sistem informasi terdistribusi, kolaboratif, dan menggunakan hipermedia.


  1. HTML
HTML (HyperText Markup Language) adalah bahasa markup utama untuk halaman web. HTML yang ditulis dalam bentuk tag''''yang dikelilingi oleh sudut kurung. HTML dapat juga menjelaskan, untuk beberapa derajat, tampilan dan semantik dari sebuah dokumen, dan dapat termasuk tertanam kode bahasa scripting (seperti JavaScript) yang dapat mempengaruhi perilaku lain


  1. XHTML
eXtensible HyperText Markup Language, atau XHTML, adalah bahasa markup penerus dan pengembangan dari HTML yang memiliki kemampuan yang kurang lebih mirip HTML, tapi dengan aturan sintaks yang lebih ketat. HTML merupakan aplikasi dari SGML (Standard Generalized Markup Language) yang sangat fleksibel, sedangkan XHTML adalah aplikasi dari XML, turunan SGML yang lebih terbatas.


  1. MathML
Markup Language (MathML) adalah sebuah aplikasi dari XML untuk mendeskripsikan matematika notasi dan menangkap kedua struktur dan isi. Ini bertujuan mengintegrasikan rumus matematika ke World Wide Web dokumen. Ini merupakan rekomendasi dari W3C matematika kelompok kerja.


  1. XML
Extensible Markup Language (XML) adalah bahasa markup serbaguna yang direkomendasikan W3C untuk mendeskripsikan berbagai macam data. XML menggunakan markup tags seperti halnya HTML namun penggunaannya tidak terbatas pada tampilan halaman web saja.

Sumber : Wikipedia Indonesia